Nama :
Nurulia Septyarini Fazria
Npm :
18510910
Kelas :
3PA01
Makul :
Psikologi Lintas Budaya
Akultrasi dan Relasi Akuturasi
Pengertian Akulturasi
Akulturasi adalah suatu proses sosial
yang timbul manakala suatu kelompok manusia dengan kebudayaan tertentu
dihadapkan dengan unsur dari suatu kebudayaan asing. Kebudayaan asing itu lambat
laun diterima dan diolah kedalam kebudayaannya sendiri tanpa menyebabkan
hilangnya unsur kebudayaan kelompok itu sendiri. Contoh akulturasi: Saat budaya
rap dari negara asing digabungkan dengan bahasa Jawa, sehingga menge-rap dengan
menggunakan bahasa Jawa.
Menurut Harsoyo, akulturasi adalah fenomena yang timbul
sebagai hasil jika kelompok-kelompok manusia yang mempunyai kebudayaan yang
berbeda-beda bertemu dan mengadakan kontak secara langsung dan terus-menerus, yang
kemudian menimbulkan perubahan dalam pola kebudayaan yang original dari salah
satu kelompok atau kedua-duanya.
Contohnya yaitu di Desa Tembung,
Kecamatan Percut Sei Tuan, kabupaten Deli Serdang, di kenal dengan mayoritas
penduduknya adalah suku Jawa. Disana ada seorang chinese yang dapat berbahasa
Jawa. Pembaruannya dengan lingkungan ternyata tidak membuatnya meninggalkan
kebudayaannya. Ketika ia berbicara dengan sesama chinese, ia menggunakan bahasa
cina kembali.
Pengertian Relasi Internakultural
Relasi Internakultural
adalah komunikasi yang terjadi di antara orang-orang yang memiliki
kebudayaan yang berbeda (bisa beda ras, etnik, atau sosioekonomi, atau gabungan
dari semua perbedaan ini. Menurut Stewart L. Tubbs, komunikasi antarbudaya
adalah komunikasi antara orang-orang yang
berbeda budaya (baik dalam arti ras,etnis, atau perbedaan-perbedaan
sosio ekonomi).Kebudayaan adalah cara hidup yang berkembang dan dianut oleh
sekelompok orang serta berlangsung dari generasi ke generasi.
Hamid Mowlana menyebutkan komunikasi
antarbudaya sebagai human flow across national boundaries. Misalnya; dalam
keterlibatan suatu konfrensi internasional dimana bangsa-bangsa dari berbagai
negara berkumpul dan berkomunikasi satu sama lain. Sedangkan Fred E. Jandt
mengartikan komunikasi antarbudaya sebagai interaksi tatap muka di antara
orang-orang yang berbeda budayanya.
Akulturasi dan Relasi Internakultural
Jadi Akulturasi dan Internakultural
memiliki kaitan yang saling berhubungan. Seperti yang sudah dijelaskan diatas
bahwa pengertian akulturasi itu sendiri yaitu proses sosial yang timbul
manakala suatu kelompok manusia dengan kebudayaan tertentu dihadapkan dengan
unsur dari suatu kebudayaan asing. Proses penerimaan kebudayaan ini tidak akan
jadi tanpa adanya komunikasi antar budaya (internakultural), karena tanpa
adanya komunikasi maka tidak akan terjadi yang namanya pertukaran budaya, dalam
komunikasi ini akan terjadi proses saling mempengaruhi antara satu budaya
dengan budaya lainnya sehingga terjadilah suatu akulturasi pada suatu
kebudayaan.
Referensi :
No comments:
Post a Comment